Bbuserkepri.Net – Polres Kotawaringin Barat ( Kobar ), Jajaran Polda Kalteng. Personel Polsek Pangkalan Banteng Aipda Suhartoyo melaksanakan kegiatan pengecekan rutin barang Inventaris dinas diruang / gudang Logistik Polsek Pangkalan banteng guna kesiapan barang inventaris agar siap jika suatu saat diperlukan atau digunakan dalam keadaan baik, Selasa (01/11/2022) pagi.
Pengecekan barang Inventaris tersebut dilakukan dengan tujuan selain mengecek jumlah barang Inventaris, Juga mengecek kondisi barang layak atau tidak untuk digunakan dalam pelaksanaan tugas dilapangan.
Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si melalui Kapolsek Pangkalan Banteng Iptu Febby Dwi Handayani, S.Tr.K. mengatakan “Anggota harus selalu teliti dalam pengecekan Barang Inventaris. Cek terus barang inventaris agar kondisi barang baik dan layak digunakan,” ujar Febby
“Selalu tingkatkan kewaspadaan dalam pelaksanaan tugas di lapangan, pungkasnya (M).
Irs.