Personil Bagren Polres Kotawaringin Barat Melaksanakan Pengaturan Lalu Lintas Di Depan Gereja GBI Bethany

  • Whatsapp

Buserkepri.net – Polres Kotawaringin Barat Polda Kalteng – Meskipun lalu lintas di depan Gereja GBI Bethany tidak terlalu ramai, namun demikian kehadiran Polri tetap dibutuhkan ketika jemaat gereja keluar masuk area gereja untuk melaksanakan ibadah Natal pada hari Minggu tanggal 25 Desember 2022.

 

Hal ini untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan seperti kecelakaan lalu lintas. Seperti yang dilakukan oleh Briptu Ervi Aristi Putri, Bamin Bagren Polres Kotawaringin Barat bersama personil lain yang melaksanakan pengamanan ibadah Natal di Gereja GBI Bethany Pangkalan Bun.

 

Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si mengatakan bahwa Polres Kotawaringin menurunkan personilnya di sejumlah gereja yang melaksanakan ibadah Natal untuk mengurai kemacetan maupun mengantisipasi gangguan kamtibmas.

 

Diharapkan dengan kehadiran Polri kegiatan peribadatan Natal tahun ini berjalan dengan lancar dan aman.

(R )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *