Buserkepri.Net – Polres Kotawaringin Barat – Perwira Pengawas (Pawas) yang melaksanakan piket fungsi pada hari ini melakukan patroli ke kantor Lapas Kelas IIB Pangkalan Bun yang berada di Kab. Kotawaringin Barat (Kobar), Rabu (30/11/2022) dini hari.
Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono S.H., S.I.K., M.Si melalui Perwira Pengawas (Pawas) bersama-sama dengan piket fungsi Polres Kotawaringin Barat (Kobar) lainya menjelaskan bahwa adapun maksud dan tujuan dilaksanakanya patroli ke objek vital Lapas Kelas IIB Pangkalan Bun ini guna untuk menjaga situasi kamtibmas dan juga untuk meminimalisir terjadinya tindak kriminalitas.
Adapun pelaksanaan kegitan patroli objek vital kantor Lapas Kelas IIB Pangkalan Bun kali ini dipimpin langsung oleh Perwira Pengawas (Pawas) beserta dengan piket fungsi yang bertugas pada hari itu.
Tak lupa juga disampaikan kepada petugas Lapas Kelas IIB Pangkalan Bun yang berjaga pada saat itu untuk selalu meningkatkan kewaspadaan pada saat melaksanakn jaga, lakukan patroli secara berkala terhadap lingkungan lapas, dan apabila terjadi situasi yang emergency agar segera menghubungi pihak kepolisian agar segera mendapatkan tindakan kepolisian, tutup Kapolres. (M).
Irs.