Polsek Pangkalan Banteng Jajaran Polres Kobar melaksanakan Patroli Pertokoan Pasar Karang Mulya

  • Whatsapp

Buserkepri.Net – Polres Kotawaringin Barat – Polsek Pangkalan Banteng, jajaran Polda Kalteng Cegah kejahatan sekitar Pertokoan Pasar Karang Mulya di Kecamatan Pangkalan Banteng, Kabupaten Kobar, Provinsi Kalimantan Tengah, Kamis (24/11/2022) Malam

Dalam upaya memelihara situasi kamtibmas di sekitar Pertokoan Pasar Karang Mulya agar tetap aman dan kondusif.

Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Pangkalan Banteng Iptu Febby Dwi Handayani, S.Tr.K. Mengatakan Kegiatan Patroli ini sekaligus menghimbau kepada para pemilik toko untuk selalu waspada akan tindakan kriminal di sekitar Toko dan melaporkan/menghubungi Polsek jika ditemukan kecurigaan yang akan mengakibatkan tindakan kejahatan/criminal.

Kapolsek Pangkalan Banteng Iptu Febby Dwi Handayani, S.Tr.K mengatakan keadaan saat ini situasi di wilayah Kecamatan Pangkalan Banteng masih aman dan kondusif.

“Tetapi kita tidak boleh lengah dengan masalah keamanan, serta diimbau kepada para warga/masyarakat untuk selalu waspada”, tutup Kapolsek (M).

 

Irs.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *