Louncing CTVsumatera LPS Penyiaran Televisi Lokal Lampung, Menjadi Pelopor Swicht On Digital di Pulau Sumatra

  • Whatsapp

Buserkepri.Net —  Bandar Lampung —  Ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh direktur utama PT. Lampungraya Televisi Indonesia ( LTI ) Murjiono me-louncing CTV Sumatera Swict On Digital efektif on air siar digital mulai tanggal 01 Maret 2021, di ruang anggrek Taman Wisata Lembah Hijau Bandar Lampung, minggu (28/2/2021).

Dikatakan dalam sambutan Murjiono menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada semua pihak terutama jajaran komisaris, direksi, karyawan/ti dan ka. biro Ctv Sumatera se provinsi Lampung atas kerja keras semua sehingga Ctv Sumatera mendapat predikat pelopor LPS penyiaran televisi lokal Lampung Swicht On Pertama di pulau Sumatera.

“Kami manajemen Ctv Sumatera berharap kepada pimpinan redaksi untuk menjadikan junalis ctv sumatera, jurnalis yang berintegritas dan kepada biro di wilayah masing-masing untuk segera melakukan mou dan kerja sama publikasi kepada semua pihak terutama dg pemda setempat, serta kepada divisi head program untuk menyusun program yang proposional mengutamakan kearifan lokal meliputi budaya, sosial, ekonomi, pendidikan dan lain lain,” ujar Murjiono.

Ditambahkannya, Ctv Sumatera Lps penyiaran lokal Lampung secara legal formal berdiri diatas badan hukum PT. Lampungraya Televisi Indonesia dengan pengesahan akta perubahan nomor AHU 0005452.AH.01.02 tahun 2020, NIB nomor 0281011150227, IPP T nomor 499 berlaku mulai 09 febuari 2017 s/d 8 febuari 2027, ISR nomor 01846284-000SU/2020152020 berlaku 23 desember 2020 s/d 22 Desember 2025.

Selain itu, Murjiono juga menyampaikan bahwa Ctv Sumatera dengan segala kelangkapan legal formalnya, telah mendapatkan surat persetujuan menggunakan saluran siaran digital multiflekser dari LPP TVRI pemilik mux yg ditunjuk negara.

“Ctv Sumatera dengan syah dan meyakinkan telah melakukan kontrak kerjasama dengan LPP TVRI pusat Jakarta nomor 033/kks-ppt/I.6/TVRI/2021 dan 012/01/dir-lrTI/ll/2021. Efektif mulai tanggal 01 Maret 2021 Ctv Sumatera siaran mengudara di saluran digital TVRI channal 40 frekuensi 719.25 mhz,” ucap Murjiono.

Sementara itu pimpinan redaksi Ctv Sumatera Aliman Oemar dalam sambutannya mengatakan kegembirannya bersama keluarga besar Ctv Sumatera atas telah resminya sebagai pelopor pertama Lps penyiaran televisi lokal yang swicht digital.

“Jadi saya mengingatkan kepada kepala biro dan kontributor untuk segera melakukan kerjasama dengan seluruh pemkab/pemkot, OPD, DPRD dan para pihak yang berkepentingan dengan media televisi kita,”tegas Aliman Oemar, yang telah menyandang predikat wartawan jenjang utama ini.

Lebih lanjut ia menyampaikan bahwa prestasi tersebut sebagai bukti bahwa Ctv Sumatera telah memenuhi syarat yang telah ditetapkan pemerintah dan pasti akan melapor ke Dewan Pers apabila ada unsur Pemerintah atau pihak lain yang menghalangi seluruh biro, Kontributor, Crew Ctv Sumatera yabg menolak melakukan kerja sama tanpa alasan yang dibenarkan Undang-Undang.

Setelah ishoma, dengan didampingi komisaris utama Taman Wisata Lembah Hijau Irwan Nasution dan manajer operasional Yudi, Keluarga besar Ctv Sumatera mengunjungi beberapa wahana yang apik dan menarik di lokasi tersebut.

“Saya sangat suport dengan keberhasilan temen temen jajaran Ctv Sumatera dan Taman wisata Lembah Hijau juga sangat berbangga serta mengapresiasi dengan prestasi Ctv Sumatera. Kami akan senang hati bekerja sama,” ujar Irwan Nasution, sambil mengangkat dua jempol.

“Sukses juga untuk TW Lembah Hijau boss,” ucap beberapa kontributor berbarengan. ( M nasir)

 

Editor : I.R

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *